4- Strategi Promosi Produk UKM/UMKM yang Cerdas

Info Absurditas Kata
0
Desa Mulyasari (Karawang) - Strategi promosi produk UKM/UMKM merupakan salah saftu faktor terpenting yang harus disiapkan pelaku bisnis/wirausaha untuk mengembangkan bisnisnya. Promosi merupakan bagian dari pemasaran, pemasaran tanpa promosi akan mati suri.

Pengertian promosi produk secara umum merupakan kegiatan pendukung strategi pemasaran yang sengaja diadakan untuk mengingatkan para konsumen mengenai produk atau jasa dengan brand tertentu. Promo ini pada akhirnya bertujuan untuk meningkatkan pendapatan (laba), rencana strategi pemasaran selanjutnya

Strategi Promosi Produk UKM/UMKM yang Cerdas

Selain fungsi umum yang dari promosi kita akan berbagi juga beberapa fungsi promosi produk yang harus diketahui oleh pelaku wirausaha UKM/UMKM, yaitu sebagai berikut:
  • Mengetahui produk yang diinginkan para konsumen 
  • Mengetahui tingkat kebutuhan konsumen akan suatu produk 
  • Mengetahui cara pengenalan dan penyampaian produk hingga sampai ke konsumen 
  • Mengetahui harga yang sesuai dengan kondisi pasaran 
  • Mengetahui strategi promosi yang tepat kepada para konsumen 
  • Mengetahui kondisi persaingan pasar dan cara mengatasinya 
  • Menciptakan image sebuah produk dengan adanya promosi 
Bagaimana cara melakukan promosi produk yang cerdas? Ada beberapa langkah yang harus dilakukan untuk melakukan promosi produk, yaitu sebagai berikut:

Advertising (Pasang Iklan)Tujuan pemasangan iklan adalah untuk mengenalkan produk kepada para konsumen agar mampu menjangkau target pasar yang lebih luas, selain itu iklan juga bermanfaat untuk menciptakan pencitraan produk.  

Iklan produk bagi bisnis kelas raksasa mungkin bisa ditayangkan di televisi, majalah. Untuk Anda pelaku UKM/UMKM pemasangan iklan bisa dilakukan salah satunya di media sosial, iklan baris, dan kekuatan dari iklan online juga tidak bisa diremehkan. Iklan online pada sisi tertentu memiliki jangkauan lebih luas, tidak hanya bersifat nasional tapi juga global. Selain itu iklan media online biayanya lebih murah dengan target pasar yang lebih terarah.

Sales Promotion (Promo Penjualan)Sales promotion merupakan cara pemasaran produk yang biasanya memberikan keuntungan dan peningkatan penjualan dalam jangka waktu pendek selama kegiatan sales promotion dilaksanakan. 

Sales promotion bisanya memakai bentuk penjualan berupa pemberian diskon harga, beli satu dapat dua, hadiah gratis untuk pembelian produk dalam jumlah tertentu, atau bisa juga dalam bentuk sampel gratis. Intinya sales promotion dilakukan untuk menjual produk sebanyak-banyaknya dalam jangka waktu tertentu.

Personal Selling (Penjualan Perseorangan)Penjualan perorangan bertujuan untuk memberikan keyakinan dan pengenalan produk yang lebih dalam kepada para konsumen. Jadi para konsumen memperoleh informasi produk lebih detail, sedangkan para pelaku usaha juga dapat mengetahui respon para konsumen secara langsung.

Public RelationsSetelah citra produk tertanam di hati para konsumen, hal penting yang harus dijaga adalah hubungan baik dengan konsumen. Hal itu untuk menjaga kepercayaan yang telah diberikan para konsumen untuk produk kita, dan untuk melindungi citra perusahaan ataupun produk sebagai produk terbaik dan terpercaya.

desa mulyasari, karawang

Sekian kiat/cara strategi promosi produk UKM/UMKM yang bisa dilakukan pelaku wirausaha untuk mengembangkan bisnisnya menjadi lebih maju dan berkembang. Salam bisnis, salam sukses :)
Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)